Kantor COMMIT Resmi Beroperasi dari Batua

Tim kerja
Tim kerja

Eksistensi ‘state’, ‘private sector’ tak utuh tanpa dirigen perubahan seperti LSM, yaitu organisasi yang  merepresentasi kepentingan masyarakat. Spirit pendiriannya yang mengedepankan pemihakan kepada masyarakat menjadi pembeda dalam memandu garis perjuangannya. Semangat dasar inilah yang mendasari berdirinya “Community Initiative for Transformation” atau Prakarsa Masyarakat untuk Transformasi, disingkat COMMIT.

***

Organisasi yang ditopang alumni-alumni yang pernah bergiat dalam program nasional “Pengembangan Kemitraan dan Pemberdayaan Masyarakat (PKPM)” serta “Sulawesi Capacity Development Project (CD Project)” di regional Sulawesi ini, mencoba hadir demi mengambil peran dalam memfasilitasi penguatan prakarsa masyarakat  melalui mekanisme kolaborasi.

Untuk memantik prakarsa, baik pada level individu, perencana , pengambil kebijakan, fasilitator, kelompok-kelompok masyarakat dan stakeholder lainnnya, serta demi mengefektifkan penguatan kapasitas melalui konsultasi manajemen dan publikasi program maka pada hari Kamis, 11 April 2013, Yayasan COMMIT secara resmi mengoperasikan kantor baru mereka di di kawasan Batua, tepatnya di Jalan Taman Makam Pahlawan, Kompleks BBD Batu, No. 14, kecamatan Panakukang, Makassar.

 “Kantor sederhana ini semoga menjadi penyemangat dalam memantik ide-ide transformasi masyarakat di Indonesia,” sambut Ashar Karateng, direktur eksekutif COMMIT saat menerima para sahabat dan mitranya yang datang. Kantor yang dilengkapi satu ruang meeting, tiga ruang kerja ini diharapkan dapat melayani koordinasi dan konsolidasi dengan 9 kantor perwakilan di Maluku, NTT, NTB, Jakarta, dan 5 provinsi di Sulawesi selain Sulsel.

Dr. Makoto Inaba, Prof Darmawan Salman dan Abd. Manan, M.Sc.
Dr. Makoto Inaba, Prof Darmawan Salman dan Abd. Manan, M.Sc.
Pimpinan Konsultan Jepang di Makassar
Pimpinan Konsultan Jepang di Makassar
Sambutan dari Bapak Abd. Manan, M.Sc
Sambutan dari Bapak Abd. Manan, M.Sc

Acara pembukaan kantor baru ini dikemas sederhana melalui ungkapan rasa syukur dan ramah tamah. Beberapa sahabat, mitra kerja dan perwakilan COMMIT di provinsi lainnya ikut bersuka cita. Hadir pada syukuran tersebut kepala konsulat Jepang di Makassar Mr. Shingo Higashimoto, Kepala Bappeda Wakatobi, Ir. Abdul Manan, M.Sc, Mr. Makoto Inaba, program manager kantor JICA Indonesia di Makassar, alumni PLSD Prof. Dr. Darmawan Salman, MS, yang juga guru besar Pertanian Unhas, Bachrianto Bachtiar, Bachtiar Mustari, Sherly Heumasse (Yayasan BaKTI), sesepuh dan mitra LSM di Makassar.